PENGEMBANGAN USAHA INDUSTRI KREATIF PANGAN LOKAL KHAS PANJALU KABUPATEN CIAMIS

  • Reni Marlina
  • Yudi Wahyudin
  • Lina Said

Abstract

Upaya dalam mengembangkan dan meningkatkan usaha para UKM pangan lokal khas Kec. Panjalu Kabupaten Ciamis, Jawa Baratyang dikenal dengan tempat wisata ziarah Situ Lengkong terus dilakukan. Sebagai tujuan wisata, terdapat makanan khas lokal yang cukup dikenal, namun pemasarannya masih belum cukup luas.Dalam menjalankan usahanya, penghasil makanan khas ini masih menjalankan usaha secara tradisional, yaitu belum mengelola usaha sesuai dengan manajemen usaha secara baik dan benar. Sistem pemasaran masih dari mulut ke mulut belum menggunakan sistem pemasaran berbasis teknologi, aspek keuangan kurang baik karena tidak ada pembukuan secara tertulis. Adapun tujuan pengabdian ini adalah agar para UKM dapat mengelola usahanya dengan baik. Pelaksanaan pengabdian pada masyarakat ini diberikan dalam bentuk pelatihan kepada para UKM. Setelah pelatihan ini, pelaku usaha ini diharapkan semakin baik dalam manajemen usaha dan pemasarannya.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-09-30